Wenseslaus Manggut

LOMBOKita – Kongres pertama Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) menetapkan Wenseslaus Manggut sebagai ketua umum setelah proses musyawarah yang penuh suasana kekeluargaan tanpa pemungutan suara, Selasa (22/8) malam.

Wens, nama panggilan pemimpin redaksi Merdeka.com itu, menyatakan menerima mandat yang diberikan untuk memimpin AMSI selama tiga tahun ke depan.

Dia sebelumnya menjabat sebagai ketua presidium ketika AMSI dideklarasikan pada 28 April 2017 sampai digelarnya kongres perdana.

“Terima kasih atas kepercayaan ini. Saya terima dengan pertimbangan bahwa saya tidak sendirian dan saya bersyukur dikelilingi oleh teman-teman yang siap bekerja keras,” kata Wens di lokasi kongres, Hotel Akmani, Jakarta.

Sebelumnya peserta kongres mengusulkan dua nama sebagai calon ketua, yaitu Wenseslaus dan Pemimpin Redakso Tirto.id Sapto Anggoro. Dalam suasana kekeluargaan, pemimpin sidang Wahyu Djatmiko (Tempo.co) meminta dua orang tersebut berembuk dan akhirnya Wens yang menjadi ketua.

“Saya tahu Wens paham betul dengan bisnis ini. Kita pernah di satu perusahaan, tampaknya dia memang cocok untuk memimpin asosiasi ini,” kata Sapto, yang kemudian terpilih menjadi Ketua Dewan Pertimbangan AMSI.

Kongres juga mengusulkan sejumlah nama untuk Majelis Etik, namun belum diputuskan menunggu kesediaan orang yang ditunjuk.